Sabtu, 29 Agustus 2015

Paduan Musik Marching Band dan Alunan Musik Tradisional Buat Alun – alun Kajen Gemuruh

Pekalongan, Mediakita.co– Alunan musik Marching band dan grup musik Kesenian daerah, membuat Alun – alun Kajen Kabupaten Pekalongan kemarin sore (28/8) bergemuruh.

Acra yang digelar dalam rangka memperingati HUT kemerdekaan Indonesia yang ke-70 dan sekaligus Hari jadi kabupaten pekalongan ini, diikuti Ribuan orang yang tergabung dalam Grup Marching band dan Grup musik kesenian daerah.

Hampir kurang lebih selama 20 menit grup musik berbeda tipe ini memainkan lagu bersama-sama dengan lagu yang dimainkan “Maju tak Gentar dan Yamko Yambe Ranko”, dengan dipandu seorang dirigen. sumara gemuruh paduan musik itu pun bergema di tengah lapanganya alun-alun kajen Kabupaten Pekalongan.

adapun kelompok yang mengikuti acara tersebut menurut catatan Ketua panitia Drs. Ali Riza, MSi. melaporkan,

“peserta Kajen Gemuruh sebanyak 140 grup dengan jumlah anggota diperkirakan  12.300 permain drum band yang terdiri dari pelajar tingkat  TK/RA sebanyak 41 grup, SD/MI sebanyak 48 grup,  SMP/MTs sebanyak 21 grup serta beberapa grup kesenian CALUNG/MARAWIS se Kabupaten Pekalongan. Jika berbaur antara peserta Kajen Gemuruh dengan masyarakat Alun alun kajen dipadati hingga 20.000 orang.”tuturnya.

(MK 014)

.

Posting Paduan Musik Marching Band dan Alunan Musik Tradisional Buat Alun – alun Kajen Gemuruh ditampilkan lebih awal di Media Kita.



from WordPress http://ift.tt/1KTiM0b
via IFTTT

Paduan Musik Marching Band dan Alunan Musik Tradisional Buat Alun – alun Kajen Gemuruh Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Pantura Online

0 komentar:

Posting Komentar