Senin, 30 Oktober 2017

Polisi Ini Layani Masyarakat Dengan Ikhlas, di Pagi Buta Atur Lalin

Mediakita.co – Anggota Polsek Bodeh, Brigadir Apri melaksanakan pengaturan arus lalu lintas membantu pengguna jalan yang melintas dengan kondisi jalan yang rusak dan licin setelah diguyur hujan di pertigaan Desa Kebandaran, Kecamatan Bodeh, Senin (30/10/2017).

Pengaturan lalu lintas tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap pagi oleh anggota Polsek Bodeh yang jaga malam walaupun setelah hujan sekalipun.

“Jika tidak memungkinkan karena cuaca hujan, kami tetap melaksanakan patroli dengan menggunakan mobil dinas karena untuk wilayah Bodeh banyak jalan yang rusak akibat dari kegiatan proyek jalan tol sehingga jika hujan turun kondisi jalan menjadi licin sehingga membahayakan para pengendara kendaraan roda dua,” tegas Brigadir Apri.

Menurutnya, kegiatan kepolisian tersebut merupakan bentuk pelayanan kepada masyarakat. Hal tersebut untuk mencegah terjadinya kecelakaan dan menertipkan para pengendara kendaraan roda dua yang banyak didominasi pelajar yang masuk sekolah dan pekerja kantoran agar situasi arus lalu lintas tertib dan lancar.

Kapolsek Bodeh, Polres Pemalang, Polda Jawa Tengah, AKP Hartono, S.H. selalu memerintahkan anggotanya agar kegiatan rutin kepolisian seperti pengaturan lalin setiap pagi di beberapa persimpangan jalan wilayah Bodeh tetap dilaksanakan karena sebagai bentuk pelayanan terhadap masyarakat demi kelancaran para pengguna jalan dan mencegah terjadinya kecelakaan diwilayah Bodeh.



from WordPress http://ift.tt/2ifhDuT
via IFTTT

Polisi Ini Layani Masyarakat Dengan Ikhlas, di Pagi Buta Atur Lalin Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Pantura Online

0 komentar:

Posting Komentar